Depoedu.com – Tulisan ini merupakan edisi ketiga, setelah dua edisi sebelumnya mendapat sambutan yang bagus dari pembaca. Kali ini Depoedu menurunkan tulisan tentang profesi Treasury, merupakan profesi yang baru. Sebagai profesi yang baru, Treasury merupakan peluang baru yang perlu dikenali oleh Eduers khususnya anak muda. Kami berharap ulasan ini dapat membantu Eduers menyiapkan kaum muda merebut peluang baru tersebut.
Mengenal Profesi Treasury
Profesi Treasury terkait likuiditas perusahaan. Tugas staf Treasury adalah bertanggung jawab menjaga likuiditas perusahaan. Mereka melakukan analisis tentang kondisi keuangan perusahaan, terutama terkait apakah perusahaan dapat memenuhi kewajiban jangka pendeknya. Hasil analisanya dapat berlanjut pada keputusan seperti perusahaan membutuhkan pinjaman atau melakukan investasi.
Di samping menjaga likuiditas, staf Treasury atau Treasury Manager juga bertangggung jawab untuk mengurusi investasi yang dilakukan oleh perusahaan, termasuk menjalankan management resiko. Di dalamnya termasuk menjalin dan memelihara hubungan dengan pihak terkait seperti bank yang menjadi relasi perusahaan. Mereka juga menangani proses dealing dengan klien atau memberikan solusi keuangan yang terkait dengan produk market.
Kompetensi dan Jenjang Karier
Seorang Treasury harus memiliki pengetahuan financial yang baik dan komponen terkait pembukuan, akuntansi, management resiko, dan investasi. Oleh karena itu, mereka harus teliti karena menyangkut keuangan perusahaan. Merekapun harus terus belajar karena pengetahuan financial, trend pasar dan investasi pun selalu berkembang. Di samping itu, para Treasury juga pandai memelihara koneksi dengan semua pihak, baik intern maupun ekstern. Mereka juga diharapkan handal dalam kerja tim maupun kerja individual. Mampu berpikir cepat juga merupakan kemampuan yang dituntut, di samping kemampuan berbicara dalam Bahasa Inggris.
Jenjang karier pada profesi ini sangat menjanjikan lantaran pasar keuangan di Indonesia masih sangat berkembang. Selain itu, juga sangat menjanjikan karena profesi ini diperlukan di berbagai industri financial semisal perbankan, pasar saham, pasar obligasi, pasar valuta asing, dan asuransi.
Bagi Eduers yang sehari-hari terkait anak muda entah sebagai orang tua atau konselor, ini adalah kesempatan yang bisa dishare. Dorong anak muda untuk mengembangkan potensi terkait potensi treasury agar kelak dapat ikut merebut peluang ini.